Keluarga besar Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dispermasdes) Kabupaten Karanganyar melaksanakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-97 Tahun 2025. Kegiatan yang berlangsung dilaksanakan di Halaman Kantor Dispermasdes Kabupaten Karanganyar pada Senin (22/12/2025).
Peringatan Hari Ibu tahun ini mengangkat tema “Perempuan Berdaya dan Berkarya Menuju Indonesia Emas 2045”. Tema ini merefleksikan pentingnya peran perempuan, khususnya para aparatur sipil negara, dalam memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan bangsa.
Melalui tema tahun ini, Dispermasdes Kabupaten Karanganyar mengajak seluruh pegawai untuk terus mendukung terciptanya lingkungan kerja yang memberikan kesempatan setara bagi perempuan untuk berkarya. Hal ini selaras dengan visi Indonesia Emas, di mana peningkatan kualitas sumber daya manusia termasuk perempuan menjadi kunci utama daya saing bangsa.
Peringatan Hari Ibu ke-97 ini juga menjadi refleksi bagi seluruh pegawai untuk senantiasa menghargai jasa para ibu yang telah melahirkan generasi-generasi hebat penerus bangsa.













